Identifikasi Fungi Penyebab Tinea Unguium pada Kuku Kaki Petani Padi di Dusun Sekarum Desa Gandarum Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan

Authors

  • Syafiq Naqsyabandi Akademi Analis Kesehatan Pekalongan

DOI:

https://doi.org/10.59744/jumeha.v1i2.18

Keywords:

Tinea Unguium, Petani Padi, Kuku Kaki.

Abstract

Tinea unguium yaitu suatu keadaan secara umum yang ditandai dengan adanya kehancuran atau menguning dibagian bawah ujung kuku jari kaki. Kuku dapat menghitam dan menebal. Tinea unguium merupakan suatu infeksi pada kuku yang di sebabkan oleh jenis jamur Dermatophyta. Penyebab munculnya Tinea unguium pada kuku kaki petani padi diakibatkan oleh faktor kelembaban, suhu dan nutrisi. Dusun sekarum merupakan desa yang penduduknya bermatapencaharian sebagai petani padi. Petani bekerja tidak menggunakan alat pelindung kaki sehingga kuku para petani padi di Dusun Sekarum dapat terkena oleh infeksi jamur. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi jenis fungi penyebab Tinea unguium pada Kuku Kaki Petani Padi di Dusun Sekarum Desa Gandarum Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan. Desain penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan populasi sebanyak 50 orang dan metode total sampling dengan toleransi kesalahan 0,2 sehingga sampel yang digunakan berjumlah 16 sampel. Hasil penelitian menunjukkan 8 sampel (50 %) terdapat jamur Trichophyton rubrum dan Trichophyton mentagrophytes, 4 sampel (25%) terdapat jamur Trichophyton mentagrophytes dan 4 sampel (25%) terdapat jamur Trichophyton rubrum. Trichophyton rubrum  memiliki ciri koloni berwarna putih, memiliki tekstur seperti bludru, konsisteni lembak, berbentuk bulat. Secara mikroskopis memiliki hifa yang halus, berdinding tipis, mikrokonidia berbentuk seperti tetesan air mata. Trichophyton mentagrophytes  secara makroskopis memiliki ciri koloni berwarna putih kekuningan, memiliki tekstur seperti bludru. Secara mikroskopis mikrokonidia berbentuk bulat bergerombol seperti buah anggur.

 

References

Rahmawati N, Saputra R, Sugiharto A. Sistem Informasi Geografis Pemetaan dan Analisis Lahan Pertanian di Kabupaten Pekalongan. J Informatics Technol. Vol. 2(1). 2013.

Khusnul, Indri Kurniawati, RH. Isolasi Dan Identifikasi Jamur Dermatophyta Pada Sela-Sela Jari Kaki Petugas Kebersihan di Tasikmalaya. J Kesehat Bakti Tunas Husada. Vol.18(1).2018

Tjekyan SR. Nilai Diagnostik Dermatophyte Strip Test pada Pasien Tinea ungium. J Kedokt dan Kesehat. Vol.2(1). 2015.

Sinaga N. Identifikasi Jamur Pada Kuku Petani di Desa Gajah Dusun VIII Kecamatan Meranti Kabupaten Asahan. [KTI] Politek Kesehat Kemenkes Medan Jur Anal Kesehat. 2019.

Merangin K. Identifikasi Jamur Dermatophyta Penyebab Tinea unguium pada Kuku Kaki Petani Kelapa Sawit Berasarkan Penggunaan Alas Kaki di Desa Pauh Menang Kecamatan Pemenang Kabupatn Merangin, Jambi. J Ilm Anal Kesehat. Vol.5(2). 2019;

Brooks, G.F., Carrol, K.C., Butel, J.S., Morse, S.A., Mietzer, T.A. Jawetz, Melnick, & Adelberg’s Medical Microbiology (26th Edition). New York: Mc Draw Hill Publishing. 2013.

Mahyudi, Hestina. Identifikasi Jamur Penyebab Tinea unguium Pada Kerokan Kuku Kaki Petani Di Desa Rikit Bur Kecamatan Bukit Tusam Kabupaten Aceh Tenggara. J ilmu Kesehat. Vol.7. 2017.

Gandjar, I., Sjamsuridzal, W., Oetari, A. Mikologi Dasar dan Terapan. Yayasan Obor Indonesia : Jakarta. 2006

Irianto K. Bakteriologi Medis, Mikologi Medis, dan Virologi Medis. Alfabeta : Bandung. 2014

Downloads

Published

2021-10-19

How to Cite

Syafiq Naqsyabandi. (2021). Identifikasi Fungi Penyebab Tinea Unguium pada Kuku Kaki Petani Padi di Dusun Sekarum Desa Gandarum Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan . Jurnal Medika Husada, 1(2), 19–23. https://doi.org/10.59744/jumeha.v1i2.18